Berbicara tentang manga Gintama tentu tidak akan ada habisnya. Manga bergenre komedi ini dikatakan selalu bisa menghibur siapa pun yang bisa membacanya. Tapi bagaimana jika manga Gintama dikabarkan akan segera berakhir?
Pada acara Jump Festa 2016 yang diselenggarakan pada tanggal 19 dan 20 Desember 2015 kemarin, sang "mangaka gorila", Hideaki Sorachi, menitipkan sebuah pesan yang dibacakan oleh seiyuu Rie Kugimiya (Kagura), beserta Tomokazu Sugita (Gintoki Sakata) dan Daisuke Sakaguchi (Shinpachi Shimura) yang isinya mengatakan bahwa manga Gintama akan memasuki final arc tahun depan atau tahun 2016.
"Karena anime-nya dalam mode serius, kata-kata yang harus diucapkan jadi lebih sedikit jadi aku pikir para aktor suara dibayar lebih dari yang mereka layak dapatkan. Manga-nya juga dalam mode serius, jadi setelah arc "Shinpachi Loses his Tsukkomi Role", arc yang dimulai tahun depan kemungkinan akan menjadi arc terakhir manga Gintama. Bicara tentang arc terakhir, masih banyak urusan yang belum diselesaikan. Sebagai contoh, bisnis dengan Shouyou-sensei, harta Roger, seluruh kesepakatan dengan Quincys... Masih banyak yang harus diselesaikan, jadi aku pikir manga Gintama akan terus lanjut sampai semua rambut Sugita jatuh. (Sugita: Jika itu yang terjadi, Gintama mungkin berakhir 20 tahun lagi!)"
Menanggapi ini, salah seorang penggemar Bleach mengatakan untuk tidak khawatir.
銀魂最終章に悲しんでる皆さん、安心してください。3年前に最終章に突入したBLEACHはまだ連載しています。 pic.twitter.com/CZw1VByA7I— おちゃ (@oyu_ochayu) December 19, 2015
"Final chapter Gintama tentu menyedihkan buatmu (penggemar Gintama). Bleach memasuki final chapter dari 3 tahun lalu dan masih lanjut hingga sekarang."
Manga Gintama pertama kali diserialisasikan pada Desember 2013 lalu dan hingga saat ini sudah memiliki 3 buah season anime dan 2 buah movie.
Kalian penggemar Gintama? Bagaimana menurut kalian?
Sumber:
crunchyroll
0 Response to "Manga Gintama Masuki Final Arc / Chapter di Tahun 2016"
Post a Comment